PENGAMBIL KEPUTUSAN DAN ALAT PERENCANAAN

Pengambilan Keputusan merupakan satu langkah dari langkah-langkah yang lebih panjang dan yang membentuk proses pengambilan keputusan. Proses pengambilan keputusan dimuali dari identifikasi masalah, analisis lingkungan yang relevan, mengembangkan alternative-alternatif keputusan, memilih alternative yang paling baik, melakukan implementasi keputusan tersebut dan memonitor keputusan yang sudah diambil.

TIPE KEPUTUSAN
•a. Keputusan yang terprogram (programmed decision)
Keputusan yang terprogram merupakan keputusan yang terstruktur atau yang muncul berulang-ulang atau keduanya
•b. Keputusan yang tidak terprogram (nonprogrammed decision)
Keputusan yang tidak terprogram merupakan keputusan yang tidak terstruktur, jarang muncul, atau keduanya

Pendekatan Rasional untuk Pengambilan Keputusan
a. Meneliti Situasi
•Tahap pertama adalah meneliti dan mendefinisikan problem. Problem baru terasa pada saat ada gejala atau stimulus yang tampak ke permukaan dan menarik perhatian manajer
b. Mengembangkan Alternatif Pemecahan
•Setelah problem teridentifikasi, manajer dapat mengembangkan alternative-alternatif pemecahan. Manajer diharapkan dapat menghasilkan alternatif yang jelas dan kreatif
c. Mengevaluasi Alternatif dan Memilih Alternatif Terbaik
•Alternatif dikatakan memuaskan apabila dapat memecahkan problematika yang ada
d. Implementasi
•Implementasi adalah melaksanakan alternative yang sudah dipilih
e. Follow Up dan Evaluasi
•Tahap terakhir adalah monitor dan evaluasi. Tahap ini dilakukan untuk memastikan bahwa pelaksanaan keputusan yang diambil mengenai sasaran atau tujuan yang ingin dicapai. Jika ternyata tujuan tidak tercapai, manajer dapat melakukan respons dengan cepat misalnya mengubah keputusan atau memilih keputusan yang kedua

Alternatif Pendekatan Rasional
•a. Model Administratif
•b. Heuristic
•c. Intuisi dan Eskalasi Komitmen
•d. Pengaruh Politik dan Etika

Pendekatan Manajemen Ilmiah
•a. Penetuan masalah
Manajer harus belajar merumuskan atau melihat masalah yang sesungguhnya
•b. Pembuatan Model
Model di definisikan sebagai representasi (penyederhanaan) dunia nyata
•c. Penyusunan Algoritma
Algoritma merupakan langkah-langkah yang diperlukan untuk menyelesaikan suatu masalah
•d. Implementasi
Tahap selanjutnya adalah tahap pelaksanaan dari perencanaan yang sudah dibuat

Metode-metode peramalan
•a. Peramalan Kuantitatif
Peramalan yang menggunakan data angka untuk memperkirakan kondisi masa mendatang. Ada dua jenis peramalan kuantitatif yaitu peramalan time series dan peramalan causal forecasting
•b. Peramalan Kualitatif
Peramalan yang menggunakan pertimbangan serta pengetahuan dan pengalaman individu atau kelompok, bukannya menggunakan analisis matematika dan statistik yang canggih

Alat Penjadwalan Bagan Gantt; PERT (Program Evaluation and Review Technique)

Alat Pembantu Pengambilan Keputusan
• Bagan Positif dan Negatif (Bagan-T)
Merupakan penyajian poin-poin yang berkaitan dengan keputusan tertentu.

Alat Pembantu Pengambilan Keputusan
•b. Matriks Multikriteria
•Merupakan penyajian sejumlah criteria yang berkaitan dengan alternative keputusan tertentu, memberi skor, dan menjumlah skor-skor tersebut

c. Matriks Pay-Off (Pay-off matrix)
•Merupakan penyajian beberapa alternatif keputusan dengan kemungkinan hasilnya

d. Program Linear ( Linear Programming )
Teknik optimasi yang ditujukan untuk mencari kombinasi optimal bahan atau sumber daya yang dipakai untuk memproduksi produk-produk tertentu.

e. Analisis Titik Impas (Analisis Break-Even)
Analisis titik impas bertujuan melihat sejauh mana atau seberapa banyak produk yang harus terjual agar tercapai titik impas

f. Pohon Keputusan (Decision Tree)
Teknik yang bermanfaat untuk pengambilan keputusan yang mempunyai urutan

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Ayo mulai